Rabu, 27 Februari 2013

KARAKTER LUCU & IMUT DALAM FILM KARTUN 3D

[Assalamualaikum Wr. Wb.]

Halo sobat? Apa kabar semuanya? Alhamdulillah semuanya baik-baik saja. Amin. Nah, untuk kesempatan kali saya mau nampangin karakter-karakter yang lucu, imut, dan menggemaskan yang ada dalam suatu film  kartun 3D. Karakter-karakter berikut sebagian merupakan karakter sampingan dan sebagiannya karakter utama (tokoh utama). Oke langsung saja, berikut karakter-karakter imut dan lucu dalam film kartun 3D.

Yang pertama - MORT (MADAGASCAR 1, 2, dan 3)

Karakter lucu yang satu ini memang menggemaskan, tingkah laku dan cara bicaranya yang sok imut menjadikan karakter ini sebagai karakter yang banyak digemari para penonton setia Madagascar. Mort merupakan sejenis hewan primata kecil yang memiliki mata bulat besar (lemur). Dalam film Madagaskar mort tidak terlalu banyak mengambil adegan, tapi dengan tingkah laku yang lucu dan imut di setiap adegan, menjadikan mort sebagai karakter favorite dalam film Madagascar. Berikut adegan Mort favorite saya dalam film Madagascar :

Mort from Madagascar 1

Yang kedua - SCRAT (ICE AGE 1, 2, 3, dan 4)

Karakter imut berikut memang sangat banyak digemari para penonton Ice Age. Sikapnya yang lucu dengan suara yang khas membuat si tupai scrat ini lebih menggemaskan. Di tambah lagi dengan kesialan-kesialan yang diderita scrat untuk mempertahankan nut yang selalu didambakannya (entah hingga sampai sekarang saya belum paham kenapa scrat suka banget dengan nut, maksudnya dalam film Ice Age). Scrat merupakan karakter sampingan, dimana kadang-kadang bisa ikut dalam alur cerita tokoh utama maupun tidak. Berikut ini penggalan video yang paling saya suka dari beberapa adegan scart dalam film Ice Age 3 :

Ice Age 3 "Dawn ot the Dinosaurs" - Scrat meets girl

Yang ketiga - SID (ICE AGE 1, 2, 3, dan 4)

Karakter berikut ini juga merupakan karakter yang lucu dalam film Ice Age. Tingkah laku yang pemalas  (sloth) dan kesialan yang sering diterima membuat karakter ini banyak disukai penonton setia Ice Age. Sid merupakan karakter yang berbentuk hewan sloth yang pemalas, tapi dalam film Ice Age tidak terlalu terlihat sifat pemalasnya, hanya saja banyak dengan adegan konyolnya. Berikut ini adegan Sid dance yang merupakan favorit saya :

The Sid Shuffle - Ice Age "Continental Drift"

Yang keempat - ERIC (HAPPY FEET 2)

Karakter imut ini merupakan karakter utama dari film Happy Feet 2. Karakter ini tidak beda jauh dari Mumble (saat masih kecil), salah satu karakter utama Happy Feet 1 dan merupakan ayah dari Eric di Happy Feet 2. Eric memiliki suara yang imut, wajah lucu dan pandai bernyanyi, inilah yang menjadi perhatian banyak orang dan penonton setia Happy Feet. Berikut ini adegan eric saat bernyanyi :

Favorite scene from Happy Feet 2 "Eric Sings"

Yang kelima - PO (KUNGFU PANDA 1 dan 2)

Karakter yang satu ini adalah karakter utama dalam film Kungfu Panda. Po merupakan sejenis hewan panda (Cina), dengan ukuran yang besar dan warna hitam-putih menjadi ciri khas karakter ini. Dalam film Kungfu Panda 1, Po menjadi seorang pendekar naga setelah dipilih oleh Master Ogre (sobat pasti sudah pada tahu ceritanya kan?). Yang menjadikan karakter besar ini sebagai karakter favorit lucu dan imut adalah tindakan/tingkah laku, ukuran tubuh, gaya bahasa, dan kekonyolan yang sering dibuat oleh karakter ini. Selain itu Po juga hebat dalam kungfu (tentunya dengan versinya, sedikit dengan kekonyolan) hehehe. Berikut adegan Po dalam film Kungfu Panda, dan juga merupakan favorite saya :

 Kungfu Panda 1 "Master Shifu trains Po kungfu"

Nah, itu sobat beberapa karakter-karakter lucu dan imut dalam sebuah film kartun 3D. Yang diatas merupakan versi saya, jadi kalau sobat ada versi lain bisa deh coba tulis di kotak komentar di bawah ini hehehe. Sekian dulu sobat untuk postingan kali ini, semoga bisa menghibur sobat yahh setidaknya bermanfaat walaupun sedikit. Terima kasih buat sobat yang sudah membaca artikel di blog ini dan juga yang hanya sekedar lewat. 

[Wassalamualaikum Wr. Wb.]
KINDLY BOOKMARK AND SHARE IT :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar